Pemberdayaan Masyarakat Melalui Edukasi Pemanfaatan Lahan Pekarangan di Desa Kertayasa Kecamatan Sindangagung
Kata Kunci:
pemberdayaan, masyarakat, edukasi, pekaranganAbstrak
Tulisan ini berfokus untuk membahas pemberdayaan masyarakat melalui edukasi pemanfaatan lahan pekarangan sebagai upaya tindak lanjut dari proses refleksi sosial dan pemetaan masalah serta potensi yang ada di RW 05, Desa Kertayasa, Kecamatan Sindangagung, Kabupaten Kuningan. Metode yang digunakan adalah metode penelitian tindakan (action research) dengan teknik pengambilan data berdasarkan studi literatur dan studi lapangan. Studi lapangan dilakukan melalui observasi kondisi masyarakat secara langsung, refleksi sosial, wawancara, pemetaan masalah, dan potensi, analisa hasil pemetaan, dan penyelenggaraan program pemberdayaan masyarakat. Program ini berupa edukasi pemanfaatan lahan pekarangan melalui program SABDARUM (Swasembada di Dalam Rumah) yang melibatkan Kelompok Tani Muda (KTM), Ikatan Pemuda dan Masyarakat Kebonlebak (IPMK), dan masyarakat RW 05. Pemberdayaan masyarakat ini dilakukan melalui kegiatan sosialisasi dan penyuluhan mengenai pentingnya pemanfaatan lahan pekarangan, pelatihan pembuatan pupuk organik dari nasi sisa, pelatihan SABDARUM dan praktek menanam bersama, pembagian bibit dan polybag, serta evaluasi kegiatan dan pelaksanaan program.
Referensi
Ashari, Saptana, & Purwantini, T. B. (2012). Potensi dan Prospek Pemanfaatan Lahan Pekarangan untuk Mendukung Ketahanan Pangan. Forum Penelitian Agro Ekonomi. 30, pp. 13-30. Bogor: Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian.
Dwiratna, N., Widyasanti, A., & Rahmah, D. (2016). Pemanfaatan Lahan Pekarangan dengan Menerapkan Konsep Kawasan Rumah Pangan Lestari. Dharmakarya: Jurnal Aplikasi Ipteks untuk Masyarakat, 5, 19-22.
Hadiyanti, P. (2008). Strategi Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program Keterampilan Produktif di PKBM Rawasari Jakarta Timur. Perspektif Ilmu Pendidikan, 17, 90-99.
Kuswandoro, W. E. (2016). Strategi Pemberdayaan Masyarakat Desa Berbasis Partisipasi. In B. Wardiyanto, S. Aminah, & U. Martanto, Percikan Pemikiran Tata Kelola dan Pembangunan Desa (pp. 380-391). Surabaya: Airlangga University Press.
Maryani, D., & Nainggolan, R. R. (2019). Pemberdayaan Masyarakat. Sleman: Deepublish.
Neuman, W. L. (2018). Metodologi Penelitian Sosial: Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif. Jakarta: PT Indeks.
Nurwati, N., Lidar, S., & Mufti. (2015). Model Pemberdayaan Pekarangan Di Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru. Jurnal Agribisnis Unilak, 17, 1-9. doi:https://doi.org/10.31849/agr.v17i1.675
Soleh, A. N., Krisbiyanti, B., Fahira, J. A., & Wulandari, T. (2020). Upaya Pemanfaatan Lahan Pekarangan Rumah untuk Budidaya Tanaman Sayuran Sebagai Penyedia Pangan di Masa Pandemi COVID-19 di Desa Panjunan RT 012 RW 002 Kec. Petarukan, Kab. Pemalang. KKN Bersama Melawan Covid (pp. 1-5). Pemalang: Universitas Negeri Semarang.
Solihah, R. (2020). Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pemanfaatan Pekarangan sebagai Warung Hidup Keluarga di Desa Kutamandiri Kecamatan Tanjungsari. Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3, 204-215. doi:https://doi.org/10.24198/kumawula.v3i2.26436
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Tindakan (Action Research). Prosiding Seminar Nasional Jurusan PGSD FIP UNP (pp. 1-14). Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2021 Alqurbatulillah
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.