Dampak Penerapan Kegiatan Ice Breaking Sebelum Pembelajaran pada Peserta Didik Kelas V di MI Pasirwaru
Kata Kunci:
Ice Breaking, Pembelajaran, Peserta DidikAbstrak
Penerapan kegiatan ice breaking sebelum pembelajaran memiliki tujuan untuk membangun suasana santai dan merangsang antusias peserta didik sebelum pembelajaran. Pemberdayaan ini bertujuan untuk menyelidiki dampak penerapan kegiatan ice breaking sebelum pembelajaran pada siswa kelas V di MI Pasirwaru . Metode yang digunakan adalah metode pemberdayaan masyarakat dengan pendekatan metode kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara dan pengamatan sehingga pemberdaya dapat mengetahui reaksi dan persepsi peserta didik terhadap kegiatan ice breaking. Responden pemberdayaan adalah 27 peserta didik kelas V di MI Pasirwaru yang berpartisipasi dalam kegiatan ice breaking sebelum pembelajaran selama 1 minggu. Hasil dari pemberdayaan menunjukan bahwa penerapan kegiatan ice breaking sebelum pembelajaran memiliki dampak positif, berupa terjadi peningkatan partisipasi dan keaktifan peserta didik dalam belajar. Selain itu, suasana menjadi lebih santai dan menyenangkan dalam pembelajaran juga tercipta melalui kegiatan ice breaking. Sehingga, kegiatan ice breaking dapat menjadi strategi yang efektif untuk meningkatkan partisipasi dan semangat peserta didik dalam belajar. Hal ini dapat digeneralisasi ke sekolah-sekolah lain, dimana guru-guru diharapkan dapat mencoba penerapan kegiatan ice breaking sebelum pembelajaran sebagai strategi untuk menciptakan suasana kelas yang menyenangkan dan meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran.
Referensi
(Alhudri, Said; Heriyanto 2013; Sri Sulistyorini, Desi Wulandari, Ali Sunarso 2019;
Harianja and Sapri 2022; Pujiarti 2022; Khoerunisa and Amirudin 2020)Alhudri,
Said; Heriyanto, Mayzi. 2013. “Pengaruh Penerapan.” Journal of Chemical
Information and Modeling 53 (9): 1689–99.
https://doi.org/10.5281/zenodo.7032283.
Harianja, May Muna, and Sapri Sapri. 2022. “Implementasi Dan Manfaat Ice Breaking
Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Sekolah Dasar.” Jurnal Basicedu 6 (1):
–30. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i1.2298.
Khoerunisa, Tiyara, and Amirudin Amirudin. 2020. “Pengaruh Ice Breaking Terhadap
Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Di Kelas III Sekolah Dasar Islam
Terpadu Nuurusshiddiiq Kedawung Cirebon.” EduBase : Journal of Basic Education
(1): 84. https://doi.org/10.47453/edubase.v1i1.47.
Pujiarti, Titi. 2022. “Pengaruh Penggunaan Teknik Ice Breaking Terhadap Hasil Belajar
Matematika Siswa Sekolah Dasar.” Ainara Journal (Jurnal Penelitian Dan PKM
Bidang Ilmu Pendidikan) 3 (1): 30–35. https://doi.org/10.54371/ainj.v3i1.113.
Sri Sulistyorini, Desi Wulandari, Ali Sunarso, Zaenal Abidin. 2019. “Artikel Pengabdian
Masyarakat Sosialisasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ( Rpp ) Tematik
Terpadu Megintegrasikan Penguatan Guru Sd Di Kota Semarang” 9 (2)
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Yuniar Jamilatussa'adah, Muhibudin Wijaya Laksana
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.