Menciptakan Semangat Kebangsaan Masyarakat Melalui Perayaan Meriah dalam Lomba 17 Agustus Bersama Karang Taruna

Penulis

  • Nira Agustin UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  • Ariska Putri UIN Sunan Gunung Djati
  • Robby Wahyu Al ayubi UIN Sunan Gunung Djati

Kata Kunci:

Desa Cikadu, Pengabdian, KKN Sisdamas, 17 Agustus, Hari Kemerdekaan, Masyarakat

Abstrak

Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya dan tradisi yang beragam. Salah satu momen penting dalam sejarah bangsa ini adalah perayaan Hari Kemerdekaan, yang jatuh pada tanggal 17 Agustus setiap tahunnya. Untuk memperingati kemerdekaan Indonesia, masyarakat di seluruh negeri merayakannya dengan berbagai cara, salah satunya adalah melalui lomba dan perayaan yang meriah. 17 Agustus adalah hari bersejarah bagi Indonesia. Hari Kemerdekaan yang diproklamasikan pada tahun 1945 ini adalah momen yang penuh makna, yang menandakan pesan bangsa Indonesia dari cengkeraman kolonialisme. Masyarakat memiliki peran penting dalam membentuk identitas bangsa dengan semangat kebangsaan yang dituangkan dalam perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia. Untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, mahasiswa yang sedang menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) mengajak masyarakat RW.03, utamanya ke karang taruna RW. 03 untuk saling berkolaborasi memeriahkan HUT RI dengan mengadakan beberapa rangkaian kegiatan lomba. Acara ini akan menjadi wadah untuk mengenang sejarah perjuangan bangsa Indonesia dalam meraih kemandirian serta menumbuhkan semangat nasionalisme dan kepedulian sosial di kalangan pelajar. Tujuan pengabdian ini adalah untuk menumbuhkan semangat persahabatan masyarakat melalui hari raya Kemerdekaan Republik Indonesia. Metode yang digunakan adalah mengadopsi dari siklus-siklus KKN Sisdamas yang tercantum dalam petunjuk teknis pelaksanaannya. Adapun hasil dari kegiatan pemberdayaan bersama masyarakat ini antara lain mengaktifkan kembali karang taruna RW.

 

Referensi

Rinardi, Haryono. 2017. “Proklamasi 17 Agustus 1945: Revolusi Politik Bangsa Indonesia.” Jurnal Sejarah Citra Lekha. Vol. 2.

Diyah A.R. 2019. “Menciptakan Semangat Kebangsaan Masyarakat Desa Kalinusu Melalui Kegiatan Lomba Gerak Jalan Pada Peringatan Hari Kemerdekaan RI.”

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-04-25

Cara Mengutip

Agustin, N., Putri, A. ., & Al ayubi, R. W. (2024). Menciptakan Semangat Kebangsaan Masyarakat Melalui Perayaan Meriah dalam Lomba 17 Agustus Bersama Karang Taruna . PROCEEDINGS UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG, 4(5), 336–345. Diambil dari https://proceedings.uinsgd.ac.id/index.php/proceedings/article/view/2029