Upaya Meningkatkan Kesadaran Protokol Kesehatan Pada Korban Covid- 19 di RT 09/12 Jatimulya

Penulis

  • Dhaifan Adrian UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  • Asep Saeful Mimbar UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Kata Kunci:

Seminar, Pandemi, Pengabdian, Bimbingan

Abstrak

Kesehatan merupakan hal yang terpenting terutama dalam bidang pendidikan. Dalam aspek kesehatan tersebut diperlukan juga kesadaran diri dalam mengupayakannya. Pada tahun 2021 wabah pandemi Covid-19 merupakan salah satu isu besar yang menghambat baik kesehatan para warga Indonesia maupun proses pendidikan yang berlangsung menuntut penggunaan sistem pembelajaran daring. Dalam rangka demikian, UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengadakan program KKN-DR (Dari Rumah). KKN-DR ini dilakukan di RT 09/12 Jatimulya dengan tujuan meningkatkan atensi dan kesadaran akan bahaya wabah Covid-19 baik dari perspektif orang tua serta anak-anak dan pengabdian pada masyarakat. Metode yang dilakukan dalam KKN-DR ini adalah sosialisasi yang dilakukan dari rumah ke rumah oleh pelaksana serta seminar pembelajaran pada anak yang memanfaatkan teori belajar behavioral dengan menerapkan contoh secara langsung. Kemudian dalam membuktikan keampuhan metode yang digunakan, peneliti melakukan observasi langsung selama dua hari setelah kegiatan seminar. Orang tua telah menggunakan masker secara aktif dan hampir semua dari anak yang mengikuti seminar secara aktif menggunakan masker.

 

Referensi

Brewer, J. (2007). Introduction to early childhood education preschool primary grades sixth edition. New York: Pearson.

Nahar, N. I. (2016). Penerapan Teori Belajar Behavioristik dalam Proses Pembelajaran. Nusantara. 1(6).

Santrock, J. (2010). Child Development (Thirteeth Edition). New York: McGrawHill.

Sutarto. (2017). Teori Kognitif dan Implikasinya dalam Pembelajaran. Islamic Counseling. 1(2).

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-11-06

Cara Mengutip

Adrian, D. ., & Mimbar, A. S. . (2021). Upaya Meningkatkan Kesadaran Protokol Kesehatan Pada Korban Covid- 19 di RT 09/12 Jatimulya . PROCEEDINGS UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG, 1(22), 31–40. Diambil dari https://proceedings.uinsgd.ac.id/index.php/proceedings/article/view/202

Terbitan

Bagian

Articles