Pengenalan Metode Gasing Guna Mempermudah Pembelajaran Matematika SD dan SMP Di Kelurahan Ciseureuh Rw 14
Keywords:
Pendidikan, Metode Gasing, PengabdianAbstract
Pendidikan adalah faktor penting yang mendukung terbentuknya sumber daya manusia yang berkualitas. Salah satu ilmu yang wajib dikuasai yaitu ilmu matematika, terutama matematika dasar. Program pengenalan dan pelatihan metode gasing bertujuan untuk membantu para siswa yang belajar matematika agar lebih mahir lagi terutama pada matematika dasar. Permasalahan orang tua yang mempunyai anak SD dan SMP di Kelurahan Ciseureuh RW 14 RT 02 yaitu tentang pelajaran matematika yang dilakukan secara online dan materi yang terus berjalan, sedangkan pada matematika dasar nya belum mahir sehingga siswa pun merasa kesulitan. Kurangnya penjelasan, kurangnya latihan dan kurangnya contoh menambah kesulitan para siswa dan orang tua siswa, maka diusulkan untuk melakukan pengenalan metode gasing dimana metode gasing ini adalah metode pada pembelajaran matematika yang dilakukan dengan langkah demi langkah, sehingga membuat siswa dapat menguasai matematika secara gampang, asyik dan menyenangkan. Metode kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan tahapan berikut: a)Observasi Lapangan, b)Persiapan, c)Pelaksanaan kegiatan, d)Evaluasi. Hasil yang diharapkan setelah siswa mengenal metode gasing yaitu siswa mampu menguasai dan mahir matematika dasar serta menambah kecepatan dan ketepatan dalam menjawab soal. Kemampuan matematika dasar siswa SD setelah pengenalan dan pelatihan metode gasing mengalami peningkatan 50%
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Ririn Agusfian
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.