Optimalisasi Peran Mahasiswa dalam Pendampingan Pembelajaran Jarak Jauh di Desa Sindangmekar pada Masa Pandemi
Keywords:
covid-19, pendidikan, pengabdianAbstract
Dunia tidak lagi sama akibat covid-19. Sebagai mana pandemi besar yang pernah melanda dunia, covid-19 mendorong banyak terjadinya perubahan dan telah melahirkan norma dan praktek baru dalam tatanan sosial, politik, dan ekonomi; baik pada level individu, komunitas kelembagaan, dan hubungan antar bangsa. Di Indonesia, semenjak meningkatnya penularan kasus covid-19, pemerintah melakukan berbagai upaya untuk memerangi covid-19 ini, mulai dari PSBB, lock down, adaptasi kebiasaan baru hingga PPKM. Pada intinya semua kebijakan yang di berlakukan oleh pemerintah ini untuk mengurangi mobilitas dan ruang gerak manusia agar dapat memutus rantai penularan covid-19. Hal ini berdampak pula pada sektor pendidikan yang harus menghentikan pembelajaran secara tatap muka dan harus beralih pada pembelajaran secara daring, akan tetapi dalam prakteknya masih terjadi banyak kendala yang dirasakan oleh guru, siswa, terutama orang tua siswa. Adapun tujuan dari pengabdian ini yaitu untuk mengidentifikasi masalah dalam pembelajaran jarak jauh juga membantu menyelesaikan permasalahan itu. Metode penelitian yang dilakukan dalam pembuatan laporan ini adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif.
References
Anjani, K. D., Fatchan, A., & Amirudin, A. (2016). Pengaruh Pembelajaran Berbasis Turnamen dan Games Terhadap Motivasi Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, Dan Pengembangan, 1(9), 1787–1790.
Wibawa, A., Mumtaziah, A., Sholaihah, L., Hikmawan, R. (2021). Game-Based Learning (GBL) sebagai Inovasi dan Solusi Percepatan Adaptasi Belajar pada Masa New Normal. INTEGRATED (Information Tecknology and Vocational Education), 3(1), 17 – 22, ISSN Cetak: 2656-9760, ISSN Online: 2657-0769.
Wulandari, F., Wahyuni, R., Susanto, H., Suwanto, I. 2021. Sosialisasi Bela Negara Wawasan Kebangsaan dan Nilai - Nilai Dasar di SMPN 1 Jagoi Babang Kabupaten Bengkayang. AL KHIDMAT : Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(1).
Rachmawati, T., Suhendar, Y., Akbar, R. 2018. Penggunaan Kartu Positif Negatif Dalam Menyelesaikan Operasi Hitung Bilangan Bulat. AL KHIDMAT : Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(1).
Supriyono, H., Murtiyasa, B., Rahmadzani, R., Adhantoro, M. 2018. Penerapan Game Edukatif untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Setingkat Madrasah Ibtidaiyah. Warta LPM : Media Informasi dan Komunikasi Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat, 21(1). p ISSN: 1410-9344, e ISSN: 2549-5631.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Muhammad Rafiq Ilyas
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.