Peningkatan Sumber Daya Manusia dalam Program Pemberdayaan Masyarakat di Yayasan Anak Shaleh Rt 06 Kota Bandung
Keywords:
KKN, Pemberdayaan, Sumber Daya ManusiaAbstract
Kuliah Kerja Nyata merupakan suatu agenda untuk menguak atau memecahkan suatu masalah yang ada dimasyarakat. Kuliah kerja nyata ini bertujuan untuk mengangkat Sumber Daya Alam, Sumber Daya Manusia, dan Sumber Daya Ekonomi yang ada di masyarakat. Fokus inti dari KKN-DR 162 ini berfokus pada titik permasalahan Sumber Daya Manusia. KKN-DR 162 ini bertempat di Yayasan Anak Shaleh jln. Rancabolang No. 01 RT 006 Kel. Margasari kec. Buah Batu Kota Bandung. Sumber Daya Manusia merupakan inti dari berkembangnya berbagai bidang yang ada dimasyarakat. Sumber Daya Manusia dapat dibagi menjadi dua, yaitu pengertian mikro dan makro. Sumber Daya Manusia secara mikro adalah individu yang bekerja dan menjadi anggota suatu perusahaan atau institusi dan biasa disebut sebagai pegawai, buruh, karyawan, pekerja, tenaga kerja dan lain sebagainya. Sedangkang Sumber Daya Manusia secara makro adalah penduduk suatu negara yang sudah memasuki usia angkatan kerja, baik yang belum bekerja maupun yang sudah bekerja. Secara garis besar, pengertian Sumber Daya Manusia adalah individu yang bekerja sebagai penggerak suatu organisasi, baik institusi maupun perusahaan dan berfungsi sebagai aset yang harus dilatih dan dikembangkan kemampuannya. Metode penelitian ini menggunakan metode observasi yang dimana pelaksaan dari obeservasi ini menggunakan siklus yang dinamakan siklus SISDAMAS (Sistem Pemberdayaan Masyarakat).
References
Widjajanti, K. (2011). Pembangunan Model Pemberdayaan Masyarakat.
Amelia, R. (2020). Peningkatan Sumber Daya Manusia Melalui Program Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran dan Pemberdayaan (KKN-PPM) Desa Penagan Kabupaten Bangka. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEDITEG, 5(1), 50–59. https://doi.org/10.34128/mediteg.v5i1.66.
Bambang Rustanto, Penelitian Kualitatif Pekerjaan Sosial, (Bandung:Remaja Rosdakarya, 2015), hlm. 16
Jurnal Administrare: Jurnal Pemikiran Ilmiah dan Pendidikan Administrasi Perkantoran Vol. 4, No. 2, Juli - Desember 2017, Hal 69-75p-ISSN: 2407-1765, e-ISSN: 2541-1306.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Iqbal Zaenul Muttaqin
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.