15 Optimalisasi Bisnis Digital dan E-Commerse Terhadap Pelaku Usaha Kerajinan Gerabah di Dusun 3 Desa Bandasari

Authors

  • Tri Rahmatina Tina UIN Sunan Gunung Djati
  • Annisa Yudiastri UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  • Nadhira Aqillahaya UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  • Eneng Nuraeni UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Abstract

Dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dilakukan pelatihan dan monitoring secara menyeluruh tentang Optimalisasi Bisnis Digital untuk memaksimalkan penggunaan e-commerce dan menyeimbangkan bisnis dengan era digital yang semakin maju. Salah satu karakteristik yang dimiliki oleh e-commerce adalah pemanfaatan internet sebagai media utama yang digunakan dalam proses penjualan atau pemasaran. Penjualan produk dengan memanfaatkan e-commerce memiliki daya tarik untuk dikaji dan dioptimalisasi melalui pelatihan dan monitoring. Pada kegiatan pelatihan dan monitoring ini terdapat potensi dari pengrajin gerabah di desa Bandasari untuk memaksimalkan penggunaan e-commerce dalam meningkatkan penjualan gerabah. Dari empat pengrajin, dua diantaranya telah menggunakan e-commerce untuk pemasaran gerabah. Namun, terdapat kendala pada akun toko online sehingga kami bantu dalam memperbaiki kendala tersebut. Dua pengrajin lainnya kemudian diedukasi dan dibantu untuk membuat toko online dengan memaksimalkan fasilitas yang ada. Hasil dari pelatihan dan monitoring ini ditandai dengan adanya peningkatan pengunjung toko online dan perbaikan toko online yang terkena pelanggaran. Hal tersebut menjadi langkah awal dan peluang untuk terus
mempromosikan produk gerabah melalui beberapa fitur yang tersedia di dalam e- commerce yang diguanakan oleh pengrajin gerabah.

References

Afrilia, Ascharisa Mattasatya. (2018). Digital Marketing Sebagai Strategi Komunikasi Pemasaran "Waroenk Ora Umum" Dalam Meningkatan Jumlah Konsumen. Jurnal Riset Komunikasi, Vol.1, No.1, 147-157.

Budiman, Haris. (2017). Peran Teknologi Informasi dan Komunikasi Dalam Pendidikan. Jurnal Pendidikan Islam, Vol.8, No.I, hlm 31-43.

ES, Dedi Purwana dkk. (2017). Pemanfaatan Digital Marketing Bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kelurahan Malaka Sari, Duren Sawit. Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Madani (JPMM), Vol.1, No.1, hlm 1-17.

Mirza, Muhammad & Hapzi Ali. (2020). Strategi E-Commerce Shoppe: Dalam Konteks Bisnis Etik. Jurnal Manajemen, Vol.10, No.2, hlm 99-104.

Putri, Aurelia Salsabila & Roni Zakaria. (2020). Analisis Pemetaan E-Commerce Terbesar di Indonesia Berdasarkan Model Kekuatan Ekonomi Digital. Seminar dan Konferensi Nasional, hlm 1-14.

Sabila, Adinda Rizki & Lia Kusumaningrum. (2020). Analisis Kualitas Layanan E- Commerce Shopee Dalam Meningkatkan Kepercayaan dan Kepuasan Pelanggan (Studi Kasus: Pelanggan Shopee di Kota Tangerang. Jurnal Ilmiah Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT, Vol.16, No.2, hlm 72-80.

Suranto, dkk. (2022). Optimalisasi Penggunan Digital Marketing Melalui Sosial Media dan E-Commerce Pada Industri Kecil Menengah di Desa Kingkang, Kabupaten Klaten. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, Vol.6, No.1, hlm 123-136.

Vahlia, Ira dkk. (2021). Optimalisasi Pemanfaatan E-Commerce Sebagai Meda Pemasaran Pada Kelompok Dasawisma Jeruk. Jurnal Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, hlm 171-178.

Wahyuni, Sri & Rojudin. (2021). Pemanfaatan Minyak Jelantah dalam Pembuatan Lilin Aromaterapi. Proceedings UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Vol. I, No.LIV, hlm 1-7.

Yuliani, dkk. (2021). Optimalisasi Pembinaan di Tk Pesona Maladina Nagreg Kendan Kecamatan Nagreg. Proceedings UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Vol. I, No.LIV, hlm 24-30.

Downloads

Published

2024-02-23

How to Cite

Tina, T. R., Annisa Yudiastri, Nadhira Aqillahaya, & Eneng Nuraeni. (2024). 15 Optimalisasi Bisnis Digital dan E-Commerse Terhadap Pelaku Usaha Kerajinan Gerabah di Dusun 3 Desa Bandasari . PROCEEDINGS UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG, 4(9), 171–184. Retrieved from https://proceedings.uinsgd.ac.id/index.php/proceedings/article/view/2659

Issue

Section

Articles