Program Bersih-Bersih Berkala dalam Mengurangi Sampah dan Meningkatkan Kebersihan Lingkungan
Kata Kunci:
Kebersihan Lingkungan, Program Jumat Bersih (Jumsih), Pengelolaan SampahAbstrak
Masalah sampah dan kebersihan lingkungan terus menjadi tantangan besar di berbagai wilayah, termasuk Indonesia, yang menghasilkan jutaan ton sampah setiap tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas program bersih-bersih berkala (Jumat Bersih atau Jumsih) dalam mengurangi jumlah sampah dan meningkatkan kebersihan lingkungan. Metode yang digunakan adalah sistem pemberdayaan masyarakat dan observasi lapangan di RW 09 yang telah menerapkan program ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program Jumsih berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, serta menurunkan jumlah sampah yang tidak terkelola dengan baik. Meskipun terdapat tantangan dalam konsistensi pelaksanaan program, dampak positif terhadap kebersihan lingkungan terlihat signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa program Jumsih dapat menjadi salah satu solusi efektif untuk mengurangi pencemaran lingkungan apabila didukung dengan partisipasi aktif dari masyarakat dan dukungan kebijakan yang memadai. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa program serupa dapat diterapkan di wilayah lain dengan menyesuaikan pada kondisi lokal guna meningkatkan kualitas lingkungan.
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Hulia Adhi Pratiwi, Herna Lisdiawati, Muhammad Nauval Arrasid
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.