Upaya Peningkatan Pemanfaatan Lahan Warga Desa Tarumajaya untuk Kegiatan Pertanian yang Produktif dan Bernilai Ekonomi

Authors

  • Adib Givari UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  • Ira Ryski UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Keywords:

Lahan, Sayur, Pertanian, Tarumajaya, Tanah, Warga

Abstract

Desa Tarumajaya adalah desa wisata yang memiliki potensi lahan yang luas untuk pertanian. Sebagian besar penduduk desa menjadikan kegiatan bertani sebagai mata pencaharian tambahan. Hanya beberapa warga yang memilih bertani sebagai mata pencaharian utama. Permasalahan yang ada pada desa ini yaitu kurang maksimalnya pemanfaatan lahan untuk kegiatan produktif seperti bercocok tanam sehingga perlu dilakukan pendampingan kepada masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan pemanfaatan lahan yang lebih efektif dari sebelumnya untuk penanaman berbagai tanaman sayur oleh masyarakat Desa Tarumajaya. Penelitian ini menggunakan metode pemberdayaan masyarakat untuk memanfaatkan lahan agar lebih efektif. Hasil yang dicapai pada akhir pendampingan yaitu semakin banyak warga yang memanfaatkan lahannya untuk bercocok tanam baik di pekarangan rumah maupun di lahan kosong lainnya. Selain itu kondisi geografis desa ini juga mendukung untuk kegiatan bercocok tanam, sehingga dapat meningkatkan produktifitas dan ekonomi warga Desa Tarumajaya

References

Tarumajaya Village is a tourism village that has a wide potential of land for agriculture. Most of the residents make farming an additional source of income. Only a few residents choose farming as their main livelihood. The existing problem in this village is that the use of land for productive activities such as farming is not optimal, therefore it is necessary to provide assistance to the community which aims to increase land use more effectively than before for planting various vegetable crops by the people of Tarumajaya Village. This study uses community empowerment methods to use land more effectively. The result achieved at the end of the mentoring is that more people are using their land to grow crops, both in their yards and in other vacant lands. In addition, the geographical condition of this village also supports farming activities, therefore it can increase the productivity and economy of Tarumajaya Village residents

Downloads

Published

2021-12-08

How to Cite

Givari , A., & Ryski, I. (2021). Upaya Peningkatan Pemanfaatan Lahan Warga Desa Tarumajaya untuk Kegiatan Pertanian yang Produktif dan Bernilai Ekonomi. PROCEEDINGS UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG, 1(69), 93–102. Retrieved from http://proceedings.uinsgd.ac.id/index.php/proceedings/article/view/1404

Issue

Section

Articles