Pemberdayaan Masyarakat Terhadap Optimalisasi Proses Belajar Mengajar di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel

Authors

  • Rojudin Rojudin UIN Sunan Gunung Djati Bandung
  • Irma Lusyani Manajemen Keuangan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati

Keywords:

Optimalisasi, Belajar, Madrasah Ibtidaiyah

Abstract

Artikel ini membahas tentang hasil kegiatan Kuliah Kerja Nyata Dari Rumah Berbasis Pemberdayaan Masyarakat 2021. Kegiatan ini dilaksanakan di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel, RT 003/ RW 001 kampung Tangsel. Sekolah ini merupakan satu-satunya sekolah setara Sekolah Dasar yang ada di Desa Sukamaju. Pelaksanaan ini dilatarbelakangi oleh kurang memadainya sarana dan prasarana di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel. Kekurangan tersebut diantaranya kekurangan tenaga pengajar, bahan ajar, model pembelajaran, hingga fasilitas sekolah lainnya. Pelaksanaan KKN-DR SISDAMAS 2021 di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel ini bertujuan untuk mengoptimalkan proses belajar-mengajar. Pengoptimalan proses belajar-mengajar diselenggarakan melalui pelengkapan sarana dan prasarana sekolah. Langkah ini diharapkan mampu memaksimalkan hasil pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini ialah metode pemberdayaan masyarakat. Metode ini membutuhkan kontribusi langsung dari masyarkat agar mendapatkan hasil yang maksimal. Pelaksanaan program kerja di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel berlangsung selama tiga minggu. Dengan diperbanyaknya tenaga pengajar, dilengkapinya bahan ajar, dan model pembelajaran yang terbarukan, menciptakan hasil yang memuaskan. Indikator keberhasilan ini dapat dibuktikan dengan kemajuan para peserta didik dalam memahami materi, memperbaiki sikap, serta tanggapan langsung dari kepala sekolah dan guru di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel. Keberhasilan kegiatan ini dapat tercapai karena adanya kerjasama antara peserta KKN-DR SISDAMAS 2021 dengan warga Madrasah Ibtidaiyah Tangsel. 

 

References

Nasrudin. (2018) Manajemen Sarana dan Prasarana Pendidikan dalam Pembelajaran di SD. 13(1). Surakarta

Muhammad Anwar H. M. (2018) Inovasi Sistem Pendidikan. VII(2). Hal 161

Kusnadi. (2017). Model Inovasi Pendidikan dengan Strategi Implementasi Konsep “Dare to be Different”. Jurnal Wahana Pendidikan 4(1). Hal 132

Ali Murtadlo & Khusna Widhyahrini (2019). Model Pembelajaran Interaktif Dengan Metode Tanya Jawab Dalam Meningkatan Hasil Belajar Siswa Di Madrasah Ibtidaiyah. QUALITY. 7(2). Hal 32-47.

Downloads

Published

2021-12-07

How to Cite

Rojudin, R., & Lusyani, I. . (2021). Pemberdayaan Masyarakat Terhadap Optimalisasi Proses Belajar Mengajar di Madrasah Ibtidaiyah Tangsel. PROCEEDINGS UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG, 1(67), 37–49. Retrieved from http://proceedings.uinsgd.ac.id/index.php/proceedings/article/view/1373

Issue

Section

Articles