Analisis Faktor-Faktor Kesulitan Membaca Pada Siswa Siswi di SDN Curug Curug 03
Keywords:
Pendidikan, Faktor-faktor, Pandemi Covid-19Abstract
Penyelenggaraan KKN pada tahun ini masih sama seperti tahun sebelumnya, hal ini dikarenakan pandemi Covid-19 yang belum juga usai. Sebagai kegiatan pengabdian kepada masyarakat, kegiatan KKN yang dilakukan di Kp. Barangbang Hilir RT 004 / RW 004 Desa Wirajaya Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor ini memiliki tujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada masyarakat setempat tentang pentingnya pendidikan pada situasi yang terjadi saat ini. Adapun program yang dapat menunjang yakni bersosialisasi terkait pentingnya pendidikan untuk masa depan anak , serta memberi pemahaman akan mudahnya mendapatkan pendidikan di Indonesia ini. Metode yang digunakan dalam program ini adalah memberikan pendampingan proses belajar dan mengajar secara langsung dan menerapkan metode pembelajaran menyenangkan seperti dengan pemberian dan penyajian materi melalui nyanyian, permainan-permainan sederhana, kuis, dan lain sebagainya. Hal ini dilakukan agar mengurangi rasa bosan anak dalam pembelajaran. Ketertinggalan dalam bidang pendidikan di Kampung Barangbanghilir salah satunya adalah kesulitan dalam membaca yang disebabkan oleh beberapa faktor , yaitu: orangtua yang kurang mendorong anaknya untuk belajar, kebijakan sekolah dengan sistem bergantian kelas, dan minimnya tenaga pengajar disekolah tersebut. Setelah diberikan pembelajaran sambil bermain selama satu bulan, progres dari para siswa semakin meningkat walaupun tidak signifikan. Progres itu berupa semangat siswa dalam belajar dan memiliki kemauan untuk belajar.
References
https://eprints.uny.co.id Diakses pada tanggal 06 September 2021
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Ade Irma Triana
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.